SUARAKERATON.ID-Aliansi Masyarakat Adat Nusantara (AMAN) Banggai Kepulauan membeberkan kriteria calon Bupati dan Calon Wakil Bupati yang akan mendapat dukungan dari masyarakat adat dalam Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) mendatang.
Ketua AMAN Bangkep Jemianto Maliko mengungkapkan AMAN Bangkep memiliki kriteria sendiri dalam urusan politik.
“Kalau urusan pemimpin politik, AMAN punya kriteria, kita hanya akan mendukung sosok yang memang membuktikan diri melakukan sesuatu untuk masyarakat adat,” katanya
Jemianto Maliko juga menambahkan, sikap politik AMAN Bangkep akan ditentukan dalam Rapat Kerja Daerah (RAKERDA) ke-III pada April 2024 mendatang.
Namun, Rakerda itu akan fokus menentukan sikap politik terkait isu-isu strategis, misalnya soal rencana Pertambangan Batu Gamping Dibeberapa Komunitas, Carut marutnya Perda Tata Ruang dan Lambatnya pembahasan RanPerda Pengakuan dan Perlindungan Hak-Hak Masyarakat Adat.
Ia mengatakan, Rakerda akan dihadiri dari perwakilan masyarakat adat.
“Mereka merupakan perwakilan dari 27 komunitas adat se-Banggai Kepulauan. Selain itu, akan hadir pula sejumlah perwakilan komunitas adat dari beberapa Desa,” pungkas Jemi.***