SUARAKERATON.ID- Kabupaten Banggai Laut di bawah kepemimpinan Sofyan Kaepa terus melakukan langkah-langkah strategis untuk menghadirkan perubahan nyata bagi masyarakat. Salah satu langkahnya yaitu dengan mengukuhkan Tim Percepatan Pembangunan Daerah (TPPD) tahun 2025.
Acara yang berlangsung di aula Kantor Bupati Banggai Laut, Rabu (8/1/25) ini bukan sekadar seremoni, melainkan komitmen besar pemerintah daerah untuk mendorong akselerasi pembangunan di berbagai sektor.
Bupati Banggai Laut, Sofyan Kaepa mengatakan pengukuhan Tim Percepatan Pembangunan Daerah sesuai dengan peraturan Bupati Banggai Laut.
Ia juga menyebut akan segera membentuk tim badan usaha milik daerah.
Tim Percepatan Pembangunan Daerah Kabupaten Banggai Laut telah dibentuk sejak tahun pertama masa kepemimpinan Bupati Sofyan Kaepa.
“Pembentukan Tim Percepatan Pembangunan Daerah telah dibentuk sejak saya memimpin Kabupaten Banggai Laut yang mana salah satu tugas dan tanggung jawab tim percepatan pembangunan daerah yaitu mengevaluasi kinerja organisasi perangkat daerah,” ucap Sofyan Kaepa.
Ia berharap dengan dikukuhkannya tim percepatan pembangunan daerah mampu membawa kabupaten Banggai Laut ke arah yang lebih baik lagi.
“Banggai Laut semakin hari semakin memperbaiki diri oleh karena itu saya meminta tim percepatan pembangunan daerah mampu meningkatkan potensi-potensi budaya di kabupaten Banggai Laut,” tambahnya.***